Holiday with calis & calsu! [part 2]

It's time for part 2! Menyambung part 1, di part 2 kita masih berbicara tentang makanan! Hahaha! Ber-KREASI di sini tidak hanya dalam membuat makanan, tetapi juga dalam menyajikan makanan yang ada! (maaf kalau hasilnya tidak terlalu bagus alias berantakan) Anw, ga usah lama-lama ngecepretnya, langsung saja karena pastinya ada pihak-pihak yang tidak sabar menanti. :p Let's go!
[click the title of this post]

pomegranate [outside]
Jangan melihat tangannya tapi lihat buahnya! :p Ya, inilah pomegranate atau buah delima! Sekilas bingung saat melihat tampak luarnya, buah apakah ini? Hihihi.. Jarang sih makan buah ini, jadi tidak seberapa kenal. Kalo gitu mari kenalan, kita ambil pisau dan potong! *ciaaaat*


pomegranate [inside]
Taraaaa.. Inilah bagian dalam dari buah pome! Wah tambah aneh ya? Kecil-kecil merah-merah dan kalihan tahu rasanya? Kecut-kecut asem-asem manis dikit. Daging buahnya sedikit, jadi agak sulit untuk dimakan menurut kami. Padahal faktanya, ini buah punya antioksidan tinggi! Mau coba?


sirup strawberry [in progress]
Mari lanjut ke menu berikutnya! Kali ini adalah sirup strawberry! Jadi strawberry direbus seperti gambar di samping lalu... lalu... lupa nih, pokoknya jadi sirup nantinya.. Rasanya manis asem seger! Hahaha..



Nasi kuning [complete]
Berikut nya adalah nasi kuning! Bukan nasi kuning biasa, ini masih termasuk golongan resep turun temurun! Wahaha.. Lihat dengan baik lauk pauknya, lihat coba.. Ada ayam, dendeng, empal, ati.. Hihihi.. Wih, calis nyobain calsu makan ini, dan hasilnya menurut juri(calsu) ENAK! hahaha..

Setelah puas dengan yang manis asem kecut asin, sekarang kita ke hidangan penutup, coba dilihat dulu deh!

ice cream goreng [mentah]
Lhoo?! Kok mentah? Hahaha.. Iya yang ini yang belum jadi. Jadi ice cream dibalut dengan roti tawar  dan dibalut lagi dengan tepung panir dan masih dibalut lagi dengan aluminium foil dan lalu disimpan di dalam coolcase(kulkas). Hihihi.. Lalu?

ice cream goreng [after]
Nah, ini nih yang sudah digoreng. Tampak kuning keemasan. Cantik warnanya! Hihihi.. Eits, tapi jangan dimakan begini, masih ada yang kurang. Mau tahu yang kurang?

ice cream goreng [complete]
Nah, calis dan calsu melakukan KREASI dengan coklat seperti gambar di atas. Terserah sih mau diberi apa, tapi karena kami sama-sama suka coklat, jadi pilih coklat deh! Rasanya? Enak! Diluar hangat dan di dalam dingin! Tapi ingat, setelah makan ini harus minum air putih cukup, kalo ga bisa sakit tenggorokan! :D

[this is the end of part 2]
 June+July 2010
 Calis&Calsu

0 comments:

Post a Comment

Contributors

Powered By Blogger